instagram shop

Apa Itu Instagram Shop dan Manfaatnya Untuk Jualan Online

Kenali lebih dalam mengenai instagram shop dan berbagai fitur yang dapat membantu mengembangkan online shop yang dimiliki.

Sebagai salah satu social media yang memiliki banyak pengguna, saat ini instagram tidak hanya memberikan pengalaman bagi penggunanya untuk mengekspresikan diri melalui foto dan video.

Lebih dari itu, kini instagram telah melebarkan sayapnya dengan memberikan layanan belanja kepada konsumennya.

Fitur dari instagram dengan nama instagram shop ini memungkinkan penggunanya untuk berbelanja atau berjualan melalui instagram sehingga tidak perlu beranjak dari akun instagram yang dimiliki.

Dengan hadirnya Instagram shop ini diharapkan penjual dapat menaikkan keuntungan yang di dapatkan dan juga pembeli memperoleh pengalaman yang lebih menyenangkan di instagram.

Karenanya sebelum memulai berjualan dan belanja di instagram shop maka kenali dulu berbagai fitur dan keuntungan belanja di instagram shop.

apa itu instagram shop

Apa Itu Instagram Shop

Beberapa tahun lalu sebelum hadirnya layanan instagram shop, penjual yang ingin mempromosikan barang dagangannya biasanya mengarahkan pembelinya untuk membeli di website atau akun market place yang dimiliki.

Siklus yang berulang ini mungkin saja membuat konsumen menunda untuk berbelanja di akun yang disediakan mengingat harus meninggalkan akun instagram saat sedang asyik menjelajahi berbagai konten di instagram.

Karenanya untuk menjawab kebutuhan promosi di instagram dan juga menyediakan layanan bagi pengguna instagram untuk berbelanja maka instagram menghadirkan layanan instagram shop.

Melalui fitur belanja yang ada di instagram ini memungkinkan pembeli dan penjual melakukan layanan jual beli secara aman dan mudah.

Hal ini dikarenakan instagram shop sendiri mengizinkan penggunanya untuk membuat akun dan juga mempromosikan barang dagangannya melalui katalog di instagram shop.

Di samping itu, sebuah survei yang diadakan oleh Hootsuite menyatakan bahwa promosi melalui influencers instagram memungkinkan kenaikan penjualan hingga 87% dan membuat pengguna instagram penasaran untuk membeli produk yang dipromosikan oleh influencer.

Karenanya dengan adanya layanan instagram shop maka pembeli diharapkan bisa langsung membeli barang yang diinginkan dengan mudah dan cepat tanpa perlu berpindah platform terlebih dahulu.

Namun tidak hanya menyediakan layanan jual beli bagi penggunanya, layanan instagram shop sendiri memiliki berbagai keuntungan lebih bagi penjual di instagram shop.

keuntungan instagram shop

Keuntungan Menggunakan Instagram Shop

Saat ini banyak social media yang berlomba-lomba untuk membuka layanan belanja untuk penggunanya. Tidak hanya instagram yang membuka layanan instagram shop namun facebook dan juga tiktok juga membuka layanan yang sama.

Salah satu alasan mengapa banyak platform social media kini membuka layanan belanja adalah banyaknya pelaku bisnis baik yang tengah berkembang atau telah melaju pesat menjadikan social media sebagai tempat promosi.

Penggunaan social media sebagai tempat promosi sendiri dikarenakan banyaknya pengguna social media yang aktif sehingga diharapkan menjadi ladang yang cocok untuk promosi dengan pilihan konsumen sesuai dengan keinginan.

Kehadiran instagram shop sendiri juga memberi banyak keuntungan tidak hanya bagi penjual namun juga pembelinya dengan beberapa benefit berikut :

Instagram Menjadi Salah Satu Social Media dengan Pengguna Terbanyak

Dilansir dari situs Hootsuite, Instagram saat ini masih menjadi salah satu social media dengan pengguna terbanyak di internet.

Ditambah lagi rata-rata pengguna instagram sendiri berasal dari kisaran umur 25-34 tahun dimana pada usia ini banyak penggunanya yang telah memiliki penghasilan sendiri.

Konsumen yang banyak dan juga potensial menjadikan instagram sebagai tempat yang cocok untuk promosi dan juga menjadikan pengikut sebagai konsumen.

Banyaknya pelaku bisnis yang melakukan promosi di instagram akhirnya menjadikan instagram melakukan inovasi yang menguntungkan bagi pelaku bisnis dan juga pembelinya.

Salah satunya adalah dengan meluncurkan layanan instagram shop yang tentunya memudahkan penjual untuk mempromosikan dan menjual produknya serta mendapatkan keuntungan lebih dari akun instagram shop.

Hadirnya instagram shop sendiri juga menguntungkan bagi pembeli karena dapat membeli barang keinginan dengan mudah tanpa perlu berpindah ke platform lain.

Pamerkan Brand dan Produk Anda di Instagram Shop

Disaat penjual mengunggah berbagai produk yang dimiliki di akun instagram maka pembeli bisa melihat berbagai pilihan produk yang beragam dan bisa dibeli sesuai dengan selera.

Seiring berjalannya waktu tentunya foto produk dan juga konten yang diunggah akan semakin banyak sehingga berbagai barang jualan akan makin sulit dicari karena tergusur oleh konten terbaru.

Hal ini tentunya membuat pembeli malas untuk melakukan stalking sampai bagian terbawah sehingga memilih untuk melihat dan membeli barang yang baru saja diunggah dan terlihat di depan.

Siklus yang terus berulang ini bisa saja menjadikan barang jualan anda hanya terjual pada produk tertentu saja karena barang lama sulit dilihat oleh konsumen.

Karenanya agar konsumen bisa melihat berbagai barang jualan yang dimiliki dengan mudah maka kreator bisa memarkennya di instagram shop.

Melalui layanan di instagram shop, penjual dapat memamerkan berbagai barang jualan dengan mudah dengan katalog yang tersedia.

Sehingga produk akan lebih mudah dilihat oleh konsumen dan tentunya meningkatkan penjualan pada variasi produk yang terjual.

Jual Barang dari Satu Tempat Khusus

Disaat penjual melakukan promosi di instagram biasanya penjual akan mengarahkan konsumen untuk mengunjungi website atau market place yang dimiliki untuk mulai berbelanja barang yang diinginkan.

Bagi konsumen yang membutuhkan barang tersebut secara cepat tentunya akan pergi ke website atau market place yang diminta untuk membeli barang keinginan.

Namun bagi konsumen yang hanya ingin sekedar bertanya mungkin saja akan menunda keinginan untuk berkunjung ke website atau market place tersebut dan kemudian melupakannya dan membuat konsumen berubah pikiran.

Kondisi ini tentunya akan merugikan penjual karena kehilangan konsumen potensial yang mungkin saja akan menjadi pelanggan ke depannya.

Karenanya agar penjual tidak kehilangan pembeli potensial yang diharapkan maka penjual dapat membuat akun instagram shop agar pembeli bisa langung membeli barang keinginan tanpa perlu berpindah ke platform lain.

Sehingga penjual dapat memperoleh keuntungan dari pembeli tersebut serta konsumen tetap bisa melakukan stalking instagram sambil membeli barang keinginan.

Layanan Belanja Online yang Mudah

Sebagai seorang konsumen yang melek pada perkembangan teknologi tentunya ingin melakukan transaksi jual beli yang mudah dan juga aman.

Begitu juga dengan melakukan layanan jual beli di instagram shop dimana konsumen ingin membeli barang keinginan secara mudah dan cepat namun sambil melihat konten di instagram.

Konsumen yang membeli barang melalui instagram shop tentunya mendapatkan berbagai kemudahan diantaranya pengalaman belanja yang mudah dimulai dengan melihat pilihan barang di katalog yang disajikan.

Tidak hanya itu, konsumen juga mendapat kemudahan dengan melakukan pembelian dan pembayaran dari satu tempat dengan mudah dan aman di bawah instagram.

Rekomendasi Online Shop dari Instagram

Sebagai pengguna aktif di instagram tentunya konsumen akan sering berkunjung dari satu akun brand ke akun yang lain untuk melihat berbagai produk yang ditawarkan.

Kebiasaan stalking ini nantinya akan membentuk pola yang terbaca oleh algoritma instagram yang kemudian akan memberikan rekomendasi berdasarkan konten dan juga akun yang anda kunjungi dalam jangka waktu tertentu.

Fitur rekomendasi ini tidak hanya memberikan pilihan bagi penggunanya untuk melihat konten yang diinginkan namun juga pilihan online shop yang tersedia di instagram shop yang bisa dikunjungi di saat waktu senggang.

Disaat konsumen tertarik pada salah satu akun instagram shop yang dikunjungi maka konsumen bisa langsung berbelanja secara mudah dan cepat.

fitur instagram shop

Fitur Fitur di Instagram Shop

Guna meningkatkan pengalaman konsumen dalam membeli barang di instagram dan memudahkan penjual untuk menjual berbagai produk yang dimiliki maka instagram meluncurkan berbagai fitur di instagram shop.

Keberadaan fitur yang ada di instagam shop ini tentunya harus dimanfaatkan dengan baik agar dapat menarik konsumen untuk membeli berbagai barang yang ditawarkan.

Karenanya berikut beberapa fitur yang tersedia di instagram shop dan bisa dimanfaatkan dengan baik oleh penjual dan pembeli.

Product Detail Pages

Salah satu kegiatan pertama yang dilakukan konsumen sebelum membeli barang keinginan di instagram shop adalah dengan melihat detail barang yang akan dibeli.

Penggunaan bahan dasar yang dipakai dan juga kemasan produk yang akan dibeli tentunya menjadi pertimbangan tersendiri dalam membeli barang di instagram shop.

Guna mengetahui detail dari barang yang akan dibeli maka konsumen bisa melihatnya di bagian product detail pages.

Pada halaman ini konsumen dapat melihat display barang yang dijual berdasarkan deskripsi lengkap yang tentunya akan menarik perhatian konsumen untuk membelinya.

Adanya halaman product detail ini tentunya bisa dimanfaatkan pembeli dengan memberikan deskripsi barang yang lengkap mulai dari kesediaan barang, warna produk yang tersedia, dan juga keterangan lainnya.

Deskripsi yang lengkap tentunya akan membuat konsumen memahami detail produk sehingga tidak perlu bertanya di direct message.

Collections

Banyaknya produk yang dijual oleh penjual di instagram shop tentunya membuat penjual memerlukan fitur khusus untuk memamerkan barang yang dijual.

Guna mengakomodasi kebutuhan ini maka penjual bisa menggunakan fitur collections untuk menaruh produk jualan di satu tempat yang bisa dilihat dengan mudah oleh konsumen.

Keuntungan lainnya dari menggunakan fitur collections adalah penjual bisa mengkategorikan produk tertentu sehingga konsumen bisa memlih barang sesuai dengan kebutuhan yang diinginkan.

Dengan memberikan kategori khusus pada barang jualan tentunya akan memudahkan penjual untuk memeriksa produk yang tersedia dan menambah produk baru di kategori yang banyak dicari oleh konsumen.

Shopping Tag

Disaat penjual sudah memiliki akun instagram shop dan juga mengisi dengan produk yang dijual tentunya penjual juga perlu mempromosikan akun dan produk yang dimiliki melalui konten yang ada di instagram.

Dengan strategi promosi yang sesuai dan juga penggunaan fitur instagram yang maksimal tentunya akan membuat konsumen tertarik untuk membeli barang yang dipromosikan di instagram shop.

Agar pembeli bisa langsung mendapatkan barang yang diinginkan maka penjual bisa menggunakan fitur shopping tag yang ada di instagram shop.

Melalui fitur ini maka konsumen dapat melihat secara langsung harga dari produk yang dijual dan juga nama barang yang dijual.

Sehingga jika konsumen tertarik maka bisa langsung membelinya di instagram shop dan melakukan check out melalui berbagai pilihan pembayaran yang tersedia.

Checkout

Sudah memilih barang keinginan dan bersiap untuk membelinya di instagram shop? maka inilah saat yang tepat untuk membelinya dan membawanya ke rumah.

Pembeli bisa langsung melakukan check out pada dengan memilih layanan pengiriman dan melakukan pembayaran melalui facebook pay.

Sayangnya layanan check out baru tersedia di beberapa negara saja dan hanya muncul ketika penjual mengaktifkan layanan ini.

Meskipun begitu layanan ini tentunya berguna bagi pembeli untuk melakukan pembayaran secara mudah dan cepat dan meningkatkan pengalaman belanja konsumen di instagram shop.

Tab Shop Discovery

Saat konsumen mengunjungi fitur instagram shop maka pembeli akan disajikan berbagai pilihan online shop yang berkaitan dengan akun yang sering diikuti dan juga kesukaan yang berkaitan di instagram.

Dengan adanya fitur tab shop discovery ini tentunya memudahkan konsumen memilih dan mencari barang keinginan sehingga tidak perlu menelusuri satu persatu akun instagram melalui hastag yang berkaitan.

Disaat konsumen sering melakukan stalking pada fitur tab shop discovery maka bisa konsumen menemukan brand baru yang belum pernah di dengar sebelumnya namun menyajikan berbagai produk bagus dan berbeda dari brand lainnya.

Hal ini tentu saja menyenangkan konsumen karena mendapatkan produk bagus dengan harga murah di tempat yang belum pernah diketahui sebelumnya.

Shopping Ads

Guna mempromosikan akun instagram shop yang dimiliki tentunya konsumen memerlukan strategi pemasaran yang tepat sehingga dapat menjangkau lebih banyak konsumen yang sesuai.

Tidak hanya melakukan kerjasama dengan influencers untuk dapat menjangkau konsumen yang sesuai dengan target yang diinginkan namun penjual juga bisa melakukan promosi melalui iklan berbayar.

Dengan layanan iklan berbayar ini tentunya penjual dapat menjangkau konsumen yang sesuai dengan keinginan dan juga pengaturan biaya iklan yang sesuai dengan target konsumen.

Namun dalam penggunaan shopping ads ini penjual sebaiknya menentukan strategi iklan yang tepat agar uang yang dikeluarkan mendapatkan hasil yang maksimal sesuai dengan keinginan.

Product Launches

Disaat konsumen meluncurkan produk baru di instagram shop tentunya penjual memerlukan campaign yang tepat agar menarik perhatian konsuen untuk membeli produk yang diluncurkan.

Apabila penjual menggunakan instagram shop sebagai tempat untuk melakukan jual beli dan juga promosi produk baru maka penjual bisa menggunakan fitur product launches.

Dengan adanya fitur ini maka penjual bisa memberitahukan konsumen mengenai barang baru yang akan diluncurkan sehingga pembeli bisa menyiapkan diri untuk membeli produk baru yang digembor-gemborkan.

Selain itu tersedia juga detail produk dan juga hitung mundur untuk produk yang akan diluncurkan sehingga konsumen bersemangat untuk menyambut produk baru yang akan rilis.

cara menggunakan instagram shop

Cara Menggunakan Instagram Shop

Berbagai fasilitas dan juga keuntungan yang di dapatkan dari instagram shop tentunya membuat banyak penjual tertarik untuk mengaktifkan akun instagram shop.

Meskipun begitu sebelum menggunakan layanan instagram shop maka sebaiknya penjual mengetahui langkah-langkah yang harus ditempuh untuk mengaktifkan akun instagram shop.

Cek Kelayakan Akun Instagram

Langkah pertama yang harus dilakukan kreator untuk dapat membuat akun instagram shop adalah dengan mengecek kelayakan akun instagram yang akan digunakan. Beberapa persyaratan yang harus dimiliki oleh penjual untuk mendapatkan akun instagram shop adalah sebagai berikut :

Lokasi Usaha Berada Tempat yang Di Dukung

Meskipun instagram sudah menjangkau hampir seluruh tempat di seluruh dunia namun tidak menjamin bahwa akun instagram shop anda tersedia di tempat yang ditentukan oleh instagram.

Dilansir dari halaman instagram, berikut beberapa negara yang mendapatkan layanan instagram shop :

instagram shop

Memiliki Produk yang Diizinkan Instagram

Syarat kedua yang harus dipatuhi penjual sebelum melakukan transaksi di instagram shop adalah penjual hanya menjual barang yang diizinkan oleh instagram.

Beberapa barang yang dilarang seperti obat-obatan terlarang atau senjata tajam tentu tidak diperbolehkan oleh instagram.

Sehingga apabila penjual mencoba untuk menjual barang tersebut maka kemungkinan instagram tidak akan menerima permintaan akun instagram shop yang anda buat.

Mematuhi Peraturan yang Ditetapkan Instagram Shop

Instagram shop tentu saja sama dengan akun instagram lain yang menerapkan shadowband ketika penjual melanggar peraturan yang ditetapkan oleh platform instagram.

Karenanya sebelum memulai berjualan di instagram maka penjual sebaiknya memahami berbagai peraturan yang ditetapkan oleh instagram shop sehingga penjual tidak mendapatkan shadowband yang mungkin saja membuat akun anda tidak bisa digunakan dalam jangka waktu tertentu.

Bisnis Anda Memiliki Website Perusahaan Sendiri

Di beberapa negara yang menggunakan layanan instagram shop saat ini belum memiliki fitur CheckOut yang memungkinkan pembeli untuk membayar barang yang dimiliki secara langsung.

Karenanya untuk melancarkan proses transaksi anda dengan konsumen yang dimiliki maka penjual sebaiknya memiliki website perusahaan sendiri yang memudahkan untuk melakukan pembelian barang.

Ubah Akun Instagram Pribadi Menjadi Instagram Business

Disaat penjual mulai mempromosikan produk yang dimiliki melalui instagram maka alangkah lebih baiknya untuk mengubah akun pribadi menjadi akun business.

Langkah ini dilakukan agar akun promosi anda terlihat lebih profesional di mata konsumen dan dapat dengan mudah mendapatkan instagram verified di akun yang dimiliki.

Akun instagram business sendiri memiliki beberapa fitur yang tentunya mempermudah penjual dalam melakukan promosi produk melalu layanan iklan berbayar dan juga transaksi dengan akun instagram shop.

Tidak hanya itu, konsumen juga dapat mengecek performa dari konten dan akun yang dikembangkan melalui fitur insight yang menyajikan data lengkap mengenai kenaikan engagement dan juga pengikut di akun instagram yang dimiliki.

Sambungkan ke Halaman Facebook

Akusisi yang dilakukan oleh Facebook menjadikan beberapa layanan instagram dapat diakses ketika pengguna instagram menyambungkan akun yang dimilki dengan halaman facebook.

Salah satu layanan yang di dapatkan ketika konsumen menyambungkan akun instagram dengan facebook adalah creator studio dimana penjual dapat menjadwalkan konten instagram secara mudah dan terjadwal.

Di samping itu, pengguna instagram juga dapat mempromosikan akun yang dimiliki melalui instagram ads yang tentunya lebih mudah diatur melalui halaman facebook.

Hal paling penting ketika menyambungkan akun instagram dengan facebook adalah penjual bisa memanfaatkan layanan shop yang dapat membantu untuk meningkatkan penjualan produk.

Unggah Katalog Produk

Saat menggunakan layanan shop maka penjual akan diberikan fitur khusus berupa katalog dimana penjual dapat memajang berbagai produk yang dimiliki untuk menarik perhatian konsumen.

Pada fitur katalog ini maka penjual dapat memasukkan berbagai keterangan yang membuat pembeli tertarik untuk membeli produk anda diantaranya foto produk, harga barang yang ditawarkan, serta keterangan produk.

Penjual sendiri diberikan dua cara untuk mengakses katalog di instagram shop, diantaranya adalah :

Catalogue Manager : Penjual dapat mengunggah foto produk sendiri menggunakan layanan di Facebook Business Manager

E-Commerce Platform Partner : Penjual dapat mengintegrasikan akun shop yang dimiliki dengan akun marketplace yang telah dikembangkan, salah satunya adalah Shopify.

Lakukan Account Review

Langkah selanjutnya yang bisa penjual lakukan setelah mengunggah katalog produk adalah melakukan review product sebelum diperiksa oleh Instagram.

Pengecekan produk ini dilakukan untuk mengetahui apakah produk anda sudah sesuai dengan ketentuan dari Instagram, berikut beberapa langkah yang dilakukan saat melakukan account review :

  • Pertama, masuk ke akun instagram business yang dimiliki dan pilih ikon pengaturan
  • Kedua, masuk ke akun shop yang dimiliki masukkan akun yang dimiliki untuk di cek oleh instagram
  • Ketiga, kunjungi akun shopping untuk mengecek status akun yang dimiliki
  • Keempat, pengecekan akun ini membutuhkan beberapa hari kerja, akun instagram yang telah diverifikasi nantinya akan mendapatkan pemberitahuan dari instagram

Related Articles

Responses

Your email address will not be published. Required fields are marked *