pexels terje sollie 320617 2

Youtube Bagikan Insight Youtube Shorts

Popularitas youtube shorts yang semakin meningkat membuat youtube merilis insight youtube shorts untuk meningkatkan performa akun youtube.

Youtube telah menyediakan beberapa jawaban mengenai youtube shorts yang telah meningkat sebagai konten video pendek, dimana kini youtube shorts telah ditonton hingga 1.5 Juta penonton setiap bulannya.

Keberadaan youtube shorts menjadi jalan baru bagi kreator untuk memaksimalkan keberadaan audience serta jangkauan konten, yang akan membantu dalam meningkatkan presensi di Youtube.

Keuntungan Mengunggah Konten Shorts Secara Rutin

Product Manager Youtube, Pierce Volluci menyatakan sebuah kanal youtube yang mengunggah konten dengan durasi panjang atau pendek akan memberikan performa yang lebih baik dibandingkan yang tidak menyediakan waktu untuk membuat konten youtube shorts.

Hal ini dikarenakan format video pendek yang tengah popular sehingga menjadi alasan untuk menginvestasikan lebih banyak waktu di konten youtube shorts.

Di sisi lain, Youtube juga tengah melakukan banyak investasi di konten video pendek sehingga akan membuka peluang bagi anda yang ingin melakukan optimasi kanal youtube melalui konten youtube shorts.

Tidak hanya itu, Pierce juga meminta kreator memilih format konten yang tepat untuk menjangkau target konsumen yang diinginkan, karena berbeda audience akan membedakan pada jenis konten yang disukai.

Algoritma Youtube Shorts

Di sisi lain, Pierce juga menjawab mengenai jumlah konten shorts yang sebaiknya diunggah untuk mendapatkan performa terbaik di Youtube.

Youtube menegaskan bahwa jumlah konten shorts yang sebaiknya diunggah dalam sehari serta waktu aktif konsumen, hal ini dikarenakan setiap konten video pendek memiliki peluang untuk bersinar.

Performa konten youtube shorts sendiri dihitung dari jumlah penonton yang menonton video hingga akhir serta interaksi yang terbangun dari waktu ke waktu.

Meskipun tidak ada jumlah konten vidoe yang harus diunggah, namun semakin sering melakukan upload konten video akan membantu kreator dalam memahami trend yang terjadi di audience yang dimiliki.

Sumber:

https://www.socialmediatoday.com/news/youtube-shares-new-insight-into-how-to-use-shorts-to-boost-your-channel-per/628491/

Related Articles

Responses

Your email address will not be published. Required fields are marked *