social media content

Cara Manfaatkan Topik Viral Untuk Konten Social Media

Ingin manfaatkan topik viral menjadi konten di social media? Ketahui dulu cara memanfaatkannya untuk menjadi konten viral yang menarik perhatian.

Pengguna social media yang aktif pastinya akan mendapatkan berbagai informasi terbaru dan topik viral dari berbagai konten yang disajikan.

Tidak jarang topik viral tersebut mampu menarik perhatian pembacanya dan menimbulkan rasa bahagia atau sedih saat membaca konten tersebut.

Sayangnya dalam memanfaatkan topik viral terkadang kreator membuat kesalahan sehingga konten yang disajikan malah memberikan arti lain yang membuat pengguna social media meradang.

Karenanya sebelum memanfaatkan topik viral di social media maka ketahui cara memanfaatkan topik tersebut sebagai konten viral yang unik serta menarik engagement ke akun social media anda.

topik viral di internet

Pengertian Konten Viral

Secara sederhananya, konten viral merupakan segala jenis konten di social media yang mendapatkan banyak perhatian dari pengguna internet dan mendapatkan popularitas yang tinggi dalam jangka waktu tertentu.

Keberadaan konten viral juga menguntungkan bagi kreator yang membuatnya sehingga dapat menaikkan brand awareness pada produk atau brand yang anda kembangkan.

Tidak jarang, konten tersebut dikreasikan kembali oleh akun social media guna mendapatkan perhatian yang sama dari konsumen yang dimiliki atau pengguna social media yang lain.

Salah satu jenis konten viral yang kerap kali digunakan oleh pengguna social media adalah melakukan jualan melalui fitur siaran langsung.

Cara ini dinilai ampuh untuk meningkatkan interaksi dengan pengikut yang dimiliki serta mempromosikan produk secara langsung sehingga konsumen bisa melihat produk yang diinginkan tanpa perlu ke luar rumah.

Terkadang guna menarik perhatian pengguna social media, kreator menggunakan properti tambahan saat melakukan siaran langsung sehingga sesi acara berlangsung seru dan menarik.

Di sisi lain, elemen penting dari konten viral adalah penggunaan fitur yang tepat karena seringkali potongan video pendek atau gambar dapat membawa kesuksesan yang tak terduga dan mendadak, sehingga dapat menaikkan popularitas seseorang dalam satu malam.

Namun, meski ketenaran dari konten viral bersifat random namun ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk meningkatkan peluang anda dalam mencapai kesuksesan yang diinginkan.

Karenanya berikut cara maksimalkan topik viral untuk menjadi konten social media yang tepat dan dapat menyasar konsumen baru.

pexels shvets production 7544457

Cara Maksimalkan Topik Viral Untuk Konten Social Media

Social media dan internet merupakan satu tempat yang bergerak secara cepat sehingga pengguna dapat menemukan berbagai topik viral yang menjadi topik diskusi bagi banyak orang.

Keberadaan topik viral juga kerap kali digunakan menjadi ide konten agar tetap relevan serta tidak ketinggalan trend yang sedang berlangsung.

Sayangnya, membuat konten viral terkadang bisa menjadi sesuatu yang menyulitkan apalagi jika kreator membuat konten dari topik yang tengah naik daun.

Tentunya kreator sebaiknya menyajikan topik viral dengan konten yang menarik dan sesuai dengan branding yang anda miliki agar bisa menyasar ke target konsumen yang tepat.

Di samping itu, dengan memanfaatkan trend yang sedang naik saat ini tentunya kreator dapat memperluas jangkauan konten anda tanpa melakukan kampanye berbayar yang tentunya mengeluarkan biaya yang cukup banyak.

Beberapa tips berikut bisa anda lakukan untuk menaikkan konten melalui melalui topik viral yang sedang trend saat ini.

Mulai dengan Analisa Topik Viral

Kreator belum bisa mengharapkan membuat konten viral apabila tidak dibarengi dengan rencana yang tepat untuk membuat konten menjadi naik daun.

Karenanya untuk menciptakan konten yang tengah naik daun maka kreator bisa memulai dengan membuat tujuan akhir terlebih dahulu seperti keinginan untuk mendapatkan 1000 pengikut awal atau konten yang dibuat dilihat oleh 100.000 ribu pengguna social media.

Pemberian tujuan yang jelas dapat membantu kreator untuk menentukan konten yang sesuai dengan tujuan yang diinginkan sehingga akan mendapatkan hasil yang maksimal.

Kreator juga bisa menganalisa apakah konten yang dibuat sudah mendapatkan hasil yang diinginkan dengan melihat hasil insight social media dalam jangka waktu tertentu.

Namun sebelum membuat konten yang sesuai dengan tujuan maka pastikan untuk mengetahui minat konsumen, seperti tempat yang sering dikunjungi, tipe konten yang mereka sukai serta interaksi yang dilakukan di social media.

Gunakan jawaban dari berbagai pertanyaan tersebut sebagai dasar untuk membuat campaign yang akan dijalankan atau konten yang akan dibuat, seperti gambar atau video.

Cara terakhir yang bisa dilakukan untuk mengembangkan konten dari topik viral adalah melihat contoh konten viral dari kompetitor yang menjalankan produk yang sama.

Kreator bisa melihat konten yang sukses di pasaran serta mengantarkannya dengan cara yang belum pernah orang lain lakukan sebelumnya.

Pastikan Memahami Isi Trend yang Naik Daun

Saat melihat sebuah topik viral mungkin saja akan ada pengguna social media yang membuat konten dari topik viral tersebut tanpa mengetahui isi dari topik yang digunkan.

Hal ini bisa saja menyebabkan timbulnya persepsi yang berbeda yang melenceng jauh dari tema topik tersebut.

Padahal bisa saja topik viral berisi campaign yang menaikkan kepedulian terhadap suatu topik yang menjadi isu di kalangan masyarakat luas.

Karenanya meskipun kreator ingin memberikan reaksi ketika menemukan trend yang menjanjikan, namun diperlukan juga waktu untuk menganalisa trend tersebut serta dampak yang dibawanya.

Di tambah lagi, reputasi sebuah brand atau produk yang telah dibangun dengan baik bisa saja rusak apabila kreator memanfaatkan topik viral menjadi konten yang tidak sesuai serta menimbulkan kontra di kalangan masyarakat luas.

Ketika anda terlibat dalam sebuah topik viral maka mungkin saja konsumen anda kurang mengetahui trend tersebut sehingga alih-alih konten anda mendapatkan respon positif justru hasil yang di dapatkan malah interaksi yang kurang sesuai dengan pengikut yang dimiliki.

Jadi dalam memilih sebuah topik viral maka pastikan melihat dulu tanggapan akan trend tersebut dan kreator sebaiknya tidak terlibat apabila trend tersebut memiliki dampak yang kontroversial.

Selain itu, pastikan juga untuk menganalisa terlebih dahulu topik viral dengan membaca dari berbagai sumber sehingga menemukan pemahaman mengenai trend tersebut sehingga anda bisa mengangkatnya menjadi konten yang lebih baik dan bermakna bagi pembaca yang melihatnya.

Salah satu caranya adalah dengan membaca portal berita yang membahas topik viral tersebut atau menelusuri sumber trend tersebut bermula.

Pertahankan Branding Produk yang Dimiliki

Meskipun topik viral datang silih berganti namun tidak semua trend yang muncul bisa dimanfaatkan sebagai konten di social media.

Hal ini dilakukan mengingat kreator juga harus mempertahankan branding produk yang dimiliki untuk menjaga ciri khas yang dimiliki agar tidak hilang dan diingat oleh konsumen yang dimiliki.

Tidak hanya itu, melompat dari satu topik viral ke pembahasan lainnya dan menjadikannya konten social media lama kelamaan akan menghilangkan identitas merek anda.

Salah satu tujuan untuk masuk ke topik viral adalah melakukan interaksi dengan pengguna social media sambil tetap mempertahankan ciri khas yang anda miliki.

Karenanya dalam mengembangkan konten dari topik viral maka anda bisa memposisikan brand yang anda miliki sebagai seseorang yang melakukan interaksi dengan orang lain sambil membawa konten yang menjadi permasalahan.

Kreator juga sebaiknya memastikan bahwa topik viral yang dibawa relevan dengan konsumen yang dimiliki karena trend yang muncul bisa saja sesuai dengan usia tertentu dan tidak masuk pada kalangan usia yang lain.

Interaksi dengan Konsumen yang Dimiliki

Salah satu alasan menggunakan topik viral sebagai ide konten adalah menjangkau pengguna social media yang belum mengenal produk anda sambil tetap mengikuti trend yang sedang naik daun.

Saat konten anda mendapatkan perhatian dari orang lain maka inilah saatnya membangun interaksi dengan saling berbalas komentar sehingga membangun kedekatan satu sama lain.

Namun sebelum anda melangkah lebih jauh maka kreator juga perlu mengetahui target audience serta minat yang disukai.

Sebuah topik viral merupakan event yang tidak semua orang melakukan interaksi di dalamnya, sehingga dalam memanfaatkan sebuah trend maka kreator tidak hanya membuat sesuatu kemudian berpindah begitu saja, namun anda juga sebaiknya memastikan untuk menarik perhatian pengikut anda dan kemudian melakukan interaksi di dalamnya.

Guna mengetahui minat dan trend yang sesuai maka kreator bisa memulai untuk bertanya mengenai suatu topik tertentu dan apakah pengikut anda pernah berpartisipasi pada trend tersebut.

Anda bisa mengumpulkan pendapat pengikut anda dengan menggunakan fitur polling yang tersedia di berbagai social media, seperti Instagram, Facebook, dan juga Twitter.

Semakin banyak orang yang melakukan interaksi dengan akun social media anda maka akan menarik konsumen baru dan mengenalkan brand yang anda miliki.

Karenanya membalas komentar di konten yang diunggah serta blog menguntungkan untuk membangun kedekatan dengan pengguna internet.

Ketahui Durasi Trend yang Tepat

Sebuah topik viral biasanya tidak bertahan lama dan hanya menjadi menjadi perbincangan publik dalam jangka waktu sehari atau beberapa minggu.

Karenanya setelah mengidentifikasi trend yang tengah naik daun maka kreator bisa langsung masuk ke dalam topik viral tersebut agar tidak ketinggalan momen yang berharga.

Selain itu penting bagi kreator untuk menganalisa trend yang ada secara siginifikan dan terlibat dengan topik viral yang sesuai secara teratur.

Hal ini dikarenakan biasanya topik viral akan menghilang secara bertahap setelah seharian penuh dan meskipun anda berpartisipasi di dalamnya keesokan hari namun hasil yang di dapatkan tidak terlalu maksimal.

Meskipun begitu, kreator tidak perlu khawatir apabila ketinggalan momen tertentu karena topik viral biasanya akan muncul setelahnya.

Selain itu, agar kreator tetap mengikuti topik viral yang ada maka anda cukup membuat konten yang simpel namun mudah dipahami oleh pengikut anda sehingga akan muncul interaksi yang unik.

Anda juga mengidentifikasi event atau perayaan yang berkaitan dengan produk atau industri yang anda geluti, sehingga tidak ketinggalan trend yang akan terjadi serta mengetahui topik viral yang muncul lebih dahulu.

Lakukan Sesuatu yang Unik

Kemunculan topik viral biasanya diiringi dengan banyaknya akun social media yang membahas trend tersebut dan mengaplikasikannya pada konten yang biasa dibuat.

Hal ini yang membuat penguna social media terkadang menemukan tipe konten dan topik yang sama sehingga menimbulkan rasa bosan bagi pengguna social media yang membaca topik tersebut berkali-kali.

Karenaya agar konten anda mendapatkan perhatian dari pengguna social media maka pastikan dulu untuk menyajikan postingan yang unik namun masih berkaitan dengan topik viral yang ada saat ini.

Kreator bisa membungkus konten tersebut dengan menambahkan ciri khas pada postingan yang telah anda buat sehingga pengikut setia anda tetap bisa mengikuti konten anda meskipun di barengi dengan pembahasan topik viral.

Anda juga bisa melakukan sesuatu yang tidak pernah orang lain lakukan sebelumnya atau melakukan sesuatu yang biasa dilakukan namun dengan cara yang unik,

Di sisi lain, salah satu faktor yang membuat konten menjadi viral adalah keaslian dan originalitas konten yang akan menghasilkan sesuatu di luar ekspektasi.

Karenanya dibandingkan mengikuti sesuatu yang sudah tenar di mata pengguna social media akan lebih baik untuk menemukan ciri khas tersendiri yang membedakan konten anda dengan yang lainnya.

Sehingga jika sebuah topik viral sudah turun maka konten anda tetap bersinar dengan ciri khas yang dimiliki.

Analisa Pertanyaan yang Populer

Saat topik viral sudah tidak lama muncul maka kreator tetap bisa menaikkan konten yang dimiliki memberikan pertanyaan populer dengan topik yang relevan dengan konsumen yang dimiliki.

Pertanyaan-pertanyaan dasar seperti menanyakan kegiatan yang dilakukan hari ini juga bisa untuk menaikkan interaksi dengan konsumen yang dimiliki serta mendekatkan diri satu sama lain.

Kreator juga bisa menaikkan kembali konten pertanyaan yang viral namun dengan topik yang berbeda guna menaikkan ketertarikan konsumen pada konten yang anda unggah.

Pastikan juga untuk mengunggah konten pertanyaan di waktu aktif konsumen agar semakin banyak orang yang melakuka interaksi pada postingan yang telah anda unggah.

Pertahankan Kualitas Konten yang Dimiliki

Kehadiran topik viral yang biasanya muncul hanya sebentar namun memberikan dampak yang besar akhirnya membuat banyak orang berlomba-lomba untuk membuat konten yang berkaitan dengan topik tersebut.

Namun sembari membuat konten tersebut maka pastikan juga mempertahankan kualitas konten yang dimiliki agar tidak menurun.

Hal ini dilakukan agar pengikut instagram yang terbiasa melihat konten yang anda sampaikan tetap terhibur dengan topik yang anda bagikan.

Di sisi lain, apabila konten yang unggah menjadi viral dan sampai ke pengguna social media yang lain maka mereka akan melihat kualitas dari konten yang anda berikan sehingga tertarik untuk mengikuti akun social media anda.

Selain itu, dalam mengikuti trend yang ada di social media maka pastikan topik viral yang anda angkat memiliki dampak yang baik bagi pembaca serta bukan merupakan topik yang buruk sehingga membuat pengikut anda terhibur dalam melihat topik yang anda berikan.

Tidak hanya itu, dengan membuat konten yang berasal dari topik yang baik maka akan mempertahankan citra yang telah anda bangun dalam jangka waktu lama serta menjaga kredibitilas akun social media anda tetap bersih di mata pengguna internet.

Tips lain agar kreator tidak ketinggalan topik yang sedang naik daun maka pastikan untuk membuat template konten yang sesuai terlebih dahulu sehingga anda bisa menambahkannya dengan topik viral yang relevan.

Template social media tersebut bisa anda buat atau temukan di berbagai aplikasi edit foto yang bisa anda akses secara gratis di internet.

Jadikan Konten Anda Kontroversial

Fakta yang penting dan tentunya disetujui oleh pengguna social media adalah menjadi kontroversial akan membantu konten anda menjadi lebih cepat naik di pasaran.

Meskipun begitu, apabila penyampaian konten yang diberikan terlihat buruk maka akan memperngaruhi citra akun social media yang anda miliki ke depannya.

Alasan inilah yang membuat kreator social media berhati-hati dalam membuat konten di akun yang dimiliki.

Hal ini dikarenakan keberadaan social media yang bebas menjadikan pengguna internet bebas untuk menyampaikan opininya baik secara anonim atau terang-terangan yang menjadikan kreator sebaiknya memikirkan berulang kali saat mengunggah konten di social media.

Namun jika anda berhasil dalam menyampaikan konten kontroversial dengan cara yang baik niscaya akun social media anda mendapatkan perhatian dari pengguna internet serta meningkatkan brand awareness pada produk yang anda kembangkan.

Gunakan Fitur Social Media yang Sesuai

Seperti yang telah disinggung sebelumnya, sebuah konten viral bisa muncul dari berbagai macam konten social media, mulai dari foto, video, bahkan siaran langsung yang diadakan dengan influencer tertentu.

Karenanya dalam membuat konten dari topik viral maka kreator bisa mengiringinya dengan berbagai konten social media.

Selain itu, penggunaan konten social media yang tepat dan tengah naik daun dapat menaikkan unggahan yang anda miliki ke jangkauan yang lebih luas.

Salah satu contohnya apabila kreator menggunakan konten video pendek maka potensi untuk lebih terkenal bisa lebih besar karena banyak pengguna social media yang menggandrungi konten video pendek di berbagai social media.

Tidak hanya itu, dengan menambahkan konten social media yang sesuai maka topik yang anda angkat bisa lebih menarik di mata pengguna internet sehingga potensi dibagikan ke orang lain akan lebih besar sehingga meningkatkan jangkauan konten yang telah anda buat.

Tarik Trend Lebih Awal

Saat sebuah topik viral menjadi pembahasan banyak orang dalam jangka waktu lama maka akan semakin banyak orang yang bergabung dalam trend tersebut dengan membuat isi konten yang sama.

Salah satu contohnya adalah trend dance challange di tiktok yang akan dilakukan oleh banyak orang apabila banyak pengguna tiktok yang melakukan kegiatan yang sama.

Menjadi seseorang yang mengetahui trend tersebut akan memberikan keuntungan yang lebih banyak bagi pengguna social media.

Karenanya penting untuk melakukan gerak cepat saat melihat topik viral dibandingkan menunggu terlalu lama karena sebuah trend biasanya bertahan hanya dalam waktu singkat.

Jadikan diri anda sebagai orang pertama yang mengikuti trend serta topik viral di internet.

Berikan Visual yang Menarik

Meskipun konten yang berupa tulisan dapat menjadi topik yang menarik namun pemberian visua dapat menarik perhatian pengguna social media.

Ditambah lagi jika visual yang anda berikan disajikan dengan resolusi gambar atau video yang menarik maka niscaya penonton akan memberikan perhatian lebih pada konten viral yang anda unggah.

Pemberian visual diberikan karena visual konten sangat mudah untuk dipahami karena berisi konten yang menyenangkan dan memberikan informasi yang lebih mudah di cerna oleh target konsumen yang anda tuju.

Guna menggabungkan sebuah tulisan dengan gambar yang menarik perhatian maka kreator bisa menulis caption pada gambar sehingga memberikan hasil konten yang menarik perhatian pengguna social media.

Sumber :

4 Tips to Help You Take Advantage of Viral Online Trends – Velocitize

7 Ways to Maximize the Viral Potential of Your Content Marketing Efforts | Social Media Today

How to Create Viral Content That Generates 2,500 Visitors Per Day (neilpatel.com)

Related Articles

Responses

Your email address will not be published. Required fields are marked *