Tips Lengkap Instagram Reels : Algoritma, Cara pakai dan Optimasi-nya
Instagram Reels adalah fitur Instagram yang sangat penting untuk dimanfaatkan. Karena bisa memberikan jangkauan yang signifikan. Fitur yang boleh dibilang tergolong baru ini sangat powerful sekali.
Karena memang sangat menarik dan memiliki perlakukan khusus oleh Instagram.
Tentunya, bagi Anda yang masih bingung mengenai apa itu Instagram Reels dan bagaimana agar bisa memanfaatkannya dengan optimal, tenang saja. Kita akan pelajari bersama secara lengkap.
Apa itu Instagram Reels?
Instagram Reels secara resmi sudah hadir di Indonesia per tanggal 23 Juni 2021. Instagram Reels adalah fitur baru membuat Konten di Instagram dalam bentuk multi-clip vertical video berdurasi 15 hingga 30 detik dan bisa menambahkan Instagram Music.
Kemudian ditahun 2022, pengguna Instagram bisa membuat Konten Instagram Reels ini hingga 90 detik.
Mirip seperti aplikasi Tiktok, pengguna Instagram sekarang bisa membuat konten dengan bentuk Vertical Video dengan durasi 15-90 detik berbentuk video tunggal ataupun multi-clip.
Hal yang menarik lagi, Anda bisa memunculkan ini di Explore Feed, Stories dan Tab Reels yang ada di halaman profile Anda seperti bawah ini.
Menu Instagram Reels seperti yang ada diatas, termasuk dengan menu tersendiri dibagian tengah bawah aplikasi Instagram kita.
Nampaknya, Instagram memang ingin mendorong penggunaan Instagram Reels. Sehingga menempatkan fitur Reels ini pada tengah-tengah fitur mereka.
Pada halaman Instagram Reels, selain dari Anda bisa melihat Reels Instagram dari orang-orang yang telah Anda follow. Instagram juga memunculkan akun-akun lain yang belum Anda follow.
Hal ini nampaknya untuk meningkatkan popularitas Instagram Reels, termasuk mempromosikan akun-akun yang Populer dan Trending di Instagram.
Instagram juga menyatakan bahwa “Instagram Reels Tap, akan menyediakan pengalaman yang mendalaman tentang auto-play videos, dengan fitur kolaborasi langsung sehingga setiap pengguna bisa membuat Konten Reels mereka langsung dari Reels yang sedang ditonton.”
Selain itu Instagram Reels juga ditemukan dihalaman Explore Instagram lho.
Bicara tentang Algoritma Instagram Reels, bagi Anda yang sudah mengenal Tiktok, maka ini mirip seperti Tiktok For You Page biasa dikenal sebagai Tiktok FYP.
Tapi, nampaknya hasil ini dipengaruhi dari siapa yang kita follow, konten yang kita interaksi termasuk lokasi yang kita tag. Namun tentunya ada banyak faktor lain, mengingat Instagram menyampaikan mereka menggunakan 200+ faktor untuk sebagai dasar rekomendasi konten.
Alasan Instagram membuat Instagram Reels
Mungkin Anda berpikir, kenapa Instagram Reels ini mirip banget dengan aplikasi Tiktok (walaupun pasti berbeda).Tentu ini bukan sesuatu yang dibuat tanpa pertimbangan.
Instagram Reels nampaknya menjadi respon langsung pada Kompetisi media sosial, yang harus dilakukan oleh Facebook & Instagram dari perkembangan Tiktok yang sangat fenomenal ditahun lalu.
Dalam data dari SensorTower, 3 Desember 2020. Tiktok tercatat diunduh hampir 1 Miliar kali sepanjang tahun 2020 saja.
Terlebih lagi, bila diperhatikan dari demografis pengguna Tiktok yang sangat cepat pertumbuhannya. Didominasi pengguna Generasi-Z (Gen-Z) dan Millennials. Membuat platform ini menjadi platform yang sangat menarik perhatian pengiklan dan Bisnis.
Berdasarkan data dari Comscore, persentase pengguna Tiktok US (Amerika Serikat) terbanyak didominasi oleh umur 18-24 dengan 35,3% dibulan April, diikuti kategori umum 25-34 dengan 27,4% dan kategori umur 35-44 dengan 17,1% pengguna.
Dengan alasan ini, tentu bukan sesuatu yang mengejutkan Instagram membuat Instagram Reels agar penggunanya tidak berpindah platform.
Dari beberapa pandangan bahkan Reels bisa jadi memiliki tingkat keberhasilan yang tinggi mengingat posisi Brand Instagram yang sangat baik.
Sedangkan Platform yang mungkin menjadi pertanyaan adalah IGTV Instagram, yang ternyata sekarang berubah positioning-nya menjadi Series Based Content.
Sehingga, Creator dan Brand bisa memanfaatkan IGTV lebih pada membuat Konten yang berbasis episode (serial).
Walaupun secara bentuk mirip, namun penggunaannya akan sangat berbeda. Mengingat Reels hanya bisa digunakan dengan durasi 15-30 detik saja.
Anda juga bisa menonton video Panduan Instagram Reels berikut ini:
Cara Kerja Algoritma Instagram Reels
Secara official, Instagram dalam rilisnya memberikan informasi mengenai bagaimana Instagram Reels merekomendasikan Konten Reels yang disampaikan oleh Head of Instagram, Adam Mosseri.
Ada 4 sinyal yang digunakan Instagram untuk meranking Instagram Reels dalam Algoritma Instagram Reels yaitu :
- Aktivitas. Instagram melihat konten reels mana yang disukai, dikomentari atau interaksi apapun oleh pengguna pada beberapa waktu terakhir. Sinyal ini digunakan Instagram untuk memahami konten Reels mana yang relevan untuk pengguna tersebut.
- Sejarah interaksi dengan orang yang Posting. Seperti di halaman Explore (jelajah), konten yang muncul adalah dari seseorang yang belum pernah Anda kenal. Namun, saat Anda berinteraksi dengan salah satu konten tersebut. Instagram bisa memahami bahwa Anda tertarik dengan konten tersebut dan akan lebih sering memunculkan konten serupa.
- Informasi tentang Reel. Sinyal ini tentang konten itu sendiri yang bersumber dari audio yang dipakai, pengenalan visual berbasis pixel dan keseluruhan frame termasuk popularitas Reel tersebut.
- Informasi tentang orang yang posting. Instagram mempertimbangkan popularitas konten untuk menemukan konten yang menarik dan akan menampilkannya ke audience baru.
Selain itu ada beberapa hal mengenai Algoritma Instagram Reels yang bisa saya bagikan yaitu:
- Gunakan format Vertical Video (bukan landscape atau square).
- Membuat Reels yang menarik dan menghibur untuk membuat penonton menjadi betah (durasi views)
- Memanfaatkan creative tools Reels seperti text, filter atau camera effects.
- Gunakan musik yang ada pada Instagram Music atau Audio Original dari video yang kamu buat untuk Reels.
- Hindari reposting Konten dari Tiktok atau konten dengan Logo Aplikasi lain (ini dinyatakan sendiri oleh Head of Instagram).
- Jadilah lebih kreatif, mencoba hal baru tidak pernah akan berdampak buruk. Lakukan eksperimen untuk melihat apa yang berhasil untuk Anda.
Disisi lain, ada beberapa hal yang harus dihindari saat posting Instagram Reels yaitu:
- Posting Instagram Reels yang Blur (tidak jelas).
- Menggunakan “Garis Keliling” disekitar Video.
- Menggunakan Cover Image Reels yang tidak enak dilihat.
- atau lebih lengkap sesuatu yang melanggar aturan komunitas Instagram.
Pada satu kesempatan mengenai penjelasan cara Algoritma Instagram, Adam Mosseri (Head of Instagram) juga memberikan informasi.
Bahwa Algoritma Instagram bisa mengetahui apabila sebuah Konten Reels itu merupakan Konten dari aplikasi selain Instagram (ada logo atau watermark). Menyebabkan Reels akan mendapatkan jangkauan yang rendah pada Tab Reels, Explore, dsb.
Mengapa Instagram Reels Penting untuk digunakan?
Dari penelitian yang dilakukan Socialinsider pada 352,616 konten video pendek pada Juni 2021 hingga Juni 2022 ditemukan ada beberapa poin penting mengapa Instagram Reels ini penting untuk digunakan. Beberapa diantaranya adalah :
Engagement Rate Instagram Reels lebih tinggi
Pada penelitian tersebut ditemukan bahwa Engagement Rate (tingkat interaksi) konten Instagram Reels mencapai 1,95% ini jauh lebih tinggi dibandingkan konten lain seperti Carousel, Image dan Video.
Tentunya, jadi pertanyaan terkait dengan apakah berlaku untuk semua ukuran akun Instagram? performa Instagram Reels ini? Hasilnya adalah Instagram Reels memang memilik tingkat interaksi yang paling tinggi pada semua skala Akun Instagram.
Kita bisa melihat mulai dari akun dengan followers 0 hingga 100k keatas, konten dengan jenis Reels memang mendapatkan Interaksi yang paling tinggi.
Average View Rate Instagram Reels yang Tinggi
Alasan terkait interaksi yang tinggi diatas, tidak lain juga tergambar dari Average View Rate (rata-rata tingkat tontonan) Instagram Reels yang tinggi. Artinya, audience di Instagram memang menikmati jenis Konten Instagram Reels ini.
Dari data diatas, kita bisa melihat bahwa average vew rate Instagram Reels jauh diatas yaitu 2,54% dibandingkan konten Instagram Video yang hanya 1,74%. Tentunya, hal ini cukup untuk menjadi alasan kenapa kita harus mulai membuat Instagram Reels bukan? Masih ada lagi lho.
Average Reach Rate Instagram Reels yang SUPER TINGGI
Hal utama yang menjadi alasan saya pribadi mengapa Instagram Reels sangat wajib untuk kita gunakan adalah Average Reach Rate (rata-rata tingkat jangkauan) Instagram Reels yang ternyata sangat tinggi sekali. Coba kita perhatikan.
Seperti yang kita ketahui, dari waktu ke waktu masalah pada media sosial sering kali adalah jangkauan yang menurun. Tapi, dengan hadirnya Instagram Reels ini. Kita melihat bahwa jangkauan rata-rata meningkat secara signifikan.
- Pada akun 0-5,000 follower rata-rata jangkauan Instagram Reels mencapai 39,46%
- Pada akun 5,000-10,000 follower rata-rata jangkauan Instagram Reels mencapai 30,06%
- Pada akun 10,000-50,000 follower rata-rata jangkauan Instagram Reels mencapai 16,85%
- Pada akun 50,000-100,000 follower rata-rata jangkauan Instagram Reels mencapai 10,66%
- Pada akun diatas follower rata-rata jangkauan Instagram Reels mencapai 25,62%
Sehingga, dengan memanfaatkan Instagram Reels ini kita bisa mendapatkan jangkauan yang sangat signifikan bila dibandingkan jenis Konten yang lain.
Tapi, pada beberapa kasus kita sering juga menjumpai bahwa Instagram Reels yang kita posting tidak mendapatkan jangkauan yang signifikan. Hal ini masih menjadi misteri, mengingat belum ada data valid yang mendukung hal ini.
Termasuk Instagram yang tidak juga menjelaskan mengapa hal ini terjadi. Setidaknya, kita bisa memahami bahwa Instagram sedang fokus melakukan pengembangan pada fitur Instagram Reels ini kedepannya.
Cara membuat Instagram Reels
Bagi Anda yang ingin memanfaatkan Instagram Reels baik untuk Personal maupun mengembangkan Bisnis Anda di Instagram. Tentu bertanya-tanya tentang bagaimana cara membuat Instagram Reels Anda? Mari kita pelajari.
Ada 2 cara membuat Instagram Reels yaitu:
- Pada halaman Instagram Feed, di-menu atas Anda bisa melihat menu Posting baru disana. Kemudian pilihan Reels.
- Metode lainnya pada saat Anda melihat Instagram Reels seseorang, klik icon kamera dipojok kanan atas. Menu ini akan mengarahkan Anda untuk membuat Instagram Reels.
Selain itu, pada Instagram Reels memiliki fitur yang mirip seperti Tiktok. Saat Anda menemukan Reels yang memiliki lagu atau musik yang Anda sukai.
Cukup tap Music dan pilih “Use Audio” untuk bisa membuat Instagram Reels langsung dengan Musik yang Anda pilih tersebut.
Anda bisa juga bisa mendengarkan musik tersebut terlebih dulu, atau bahkan menyimpan Instagram Music tersebut untuk digunakan lain kali.
Hal menarik dari Instagram Reels adalah Anda tidak perlu takut untuk belajar dari Reels pengguna lainnya. Ini tidak akan pernah menyakiti Anda saat mencari inspirasi dari pengguna lain bahkan mengikuti Trend yang ada.
Pada beberapa kasus, Anda juga mungkin bisa menemukan Instagram Music tidak bisa digunakan. Jangan panik, hal ini karena masalah legal (copyright) dari pihak Instagram dengan pemilik karya musik.
Anda bisa mencoba merekam dengan musik Anda sendiri atau, mengedit video untuk Instagram Reels Anda dari aplikasi diluar Instagram Reels sendiri.
Mau belajar mengembangkan Instagram dengan Optimal bersama Pakar-nya?
Kumpulan Ide Konten Instagram Reels
Anda sekarang mungkin sudah cukup mengetahui bagaimana cara membuat Instagram Reels. Tapi sulit memikirkan Ide Konten Instagram Reels Anda? Mari kita bahas beberapa ide Reels yang bisa Anda gunakan:
Behind the Scenes (Dibalik layar)
Konten Reels yang menarik untuk dicoba adalah cerita sehari-hari dibalik layar. Karena banyak orang tentu penasaran dengan keseharian orang lain. Maka konten Behind the Scenes (BTS) ini sangat baik buat kamu coba.
Salah satu contoh konten reels behind the scene lihat konten dibawah ini:
Tips (Edukasi)
Konten Reels Tips adalah jenis Konten yang bisa dilakukan siapa saja, dan di industri apapun. Karena sangat umum dan aplikatif. Tentunya jenis konten yang sangat banyak digemari oleh banyak orang.
Contoh konten Reels tips bisa kamu lihat dibawah ini.
Art/Craft (Karya)
Konten Reels Art merupakan jenis Konten Hiburan yang tentunya sangat menarik untuk Konten Reels. Selain itu, Art atau Karya juga bisa digunakan untuk semua jenis Industri tergantung kreatifitas. Contoh Konten Reels Art bisa Anda lihat dibawah ini.
Product Showcase (Promosi Produk)
Bagi Anda yang ingin memanfaatkan Konten Reel untuk mempromosikan produk. Anda bisa memanfaatkan jenis konten Product Showcase atau promosi produk. Salah satu contoh konten promosi produk Reels seperti ini:
Product Review (Review Produk)
Selain menampilkan Produk, Anda juga bisa membuat Konten Reels Review Produk. Hal ini selain bisa memperjelas hal-hal yang menjual, tentunya bisa menarik minat orang yang melihat untuk mempelajari lebih tentang sebuah Produk.
Contoh Konten Reels Product Review seperti ini:
Repurposing (Bentuk ulang)
Konten Repurposing atau membuat format ulang. Biasanya bila Anda memiliki sebuah Blog Artikel. Maka Anda bisa membuat Konten Reels berdasarkan konten Blog tersebut. Contohnya konten dibawah ini yang dibuat dari Artikel Blog.
Coba perhatikan juga caption postingan diatas, yang mengajak audiens untuk mengujungi artikel blog-nya.
Challenges (Tantangan)
Reels juga sering kali digunakan untuk berinteraksi satu sama lain dalam bentuk tantangan (challenges). Beberapa waktu terakhir mungkin Anda juga pernah mendengar tantangan dance tertentu. Ini juga salah satu konten yang bisa Anda manfaatkan.
Contohnya dance challenge berikut ini:
Tutorials (Panduan)
Konten Reels yang juga cukup populer adalah konten tutorial atau panduan yang tentu bisa diaplikasikan untuk industri apapun. Salah satu konten Reels berbentuk Tutorial seperti dibawah ini.
Recipes (Resep)
Bila Anda ada di Industri masak, maka membagikan Resep tentu sesuatu yang populer. Ini sangat bisa dimanfaatkan untuk konten Reels. Contoh konten resep seperti berikut ini.
Short Stories (Cerita pendek)
Konten Reels Short stories adalah jenis konten yang baik untuk dicoba. Dengan membuat cerita pendek yang menarik untuk target audience, kita menyampaikan pesan yang ingin disampaikan. Salah satu contoh yang menarik perhatian saya adalah cerita berikut ini.
Travel (Perjalanan)
Bila Anda juga melakukan aktivitas perjalanan tertentu, ini bisa dijadikan konten Reels Travel. Contoh konten travel seperti berikut ini.
DIY (Do It Yourself)
Untuk Anda yang juga ingin menyajikan konten unik, bisa mencoba konten reels DIY atau Do It Yourself. Anda bisa melihat konten berikut ini untuk inspirasi.
Workout Video (Latihan)
Sering berolahraga? Kenapa tidak mencoba membagikan aktivitas olahraga tersebut? Coba perhatikan konten berikut ini.
Makeup Video (Video Make up)
Bagi Anda yang ada pada Industri kecantikan, bisa mencoba membuat Video Tutorial Makeup dengan Konten Reels juga. Contoh konten reels make up video seperti ini.
Vlog (Virtual Blog)
Jenis Konten Reel yang bisa dilakukan siapa saja tentu adalah mendokumentasikan aktivitas sehari-hari dalam bentuk Vlog. Hal ini sangat mudah dan bisa dimanfaatkan juga lho. Coba lihat konten reels vlog berikut ini untuk inspirasi.
Cara memanfaatkan Instagram Reels untuk Bisnis
Ingat dulu bahwa Instagram sejatinya adalah Media untuk bersosialisasi. Termasuk Reels yang dimanfaatkan untuk bisa menjangkau, berinteraksi dan mengembangkan hubungan Brand dengan audience Anda di Instagram.
Sehingga, kita harus memahami bahwa untuk memanfaatkan Instagram Reels untuk Bisnis. Maka kita akan memanfaatkan Instagram Reels untuk mendapatkan Traffic (Pengunjung) dengan cara yang lebih menarik. Beberapa cara diantaranya:
Membuat Konten yang Menarik
Saat membuat Reels pertimbangkan 3 detik pertama. Gunakan transisi video yang dinamis (bergerak) untuk mendapatkan perhatian seseorang.
Atau informasikan isi konten Reels agar bisa dipahami langsung oleh audiens dan mendapatkan perhatian mereka untuk menonton Reels sampai akhir.
Menampilkan Produk
Tentunya, untuk memanfaatkan instagram Reels untuk Bisnis Anda. Perlu menyisipkan produk didalam Reels Anda. Bisa jadi secara hardsell atau softsell. Keduanya sama-sama baik untuk dicoba agar bisa diketahui mana yang lebih baik.
Jadi, jangan selalu berprasangka bahwa hardsell mungkin pasti tidak baik dibandingkan softsell. Selalu tes dan ukur dulu.
Membuat Konten yang Otentik
Instagram Reels sebisa mungkin harus disajikan secara otentik. Karena terkait dengan “content fatigue” yaitu tingkat kelelahan audiens saat melihat promosi atau konten yang sama. Artinya, konten yang membosankan akan berdampak negatif pada Instagram Reels.
Cobalah berbagai macam jenis topik Instagram Reels dan melihat mana yang mendapatkan respon paling baik.
Buatlah untuk Personal
Ingat, walaupun Anda membuat Reels untuk banyak orang. Tapi setiap orang akan melihat sendirian. Artinya, dalam membuat Reels gunakan panggilan tunggal, bukan jamak. Jangan menyebutkan mereka atau kalian (jamak), tapi gunakan kamu atau Anda (tunggal).
Sehingga, Reels Anda akan lebih terasa personal dan bisa lebih spesifik ke seseorang.
Cara optimasi Instagram Reels
Saat kita sudah banyak mempelajari tentang Instagram Reels, tentu Anda ingin mempelajari juga bagaimana cara optimasi Instagram Reels. Dalam mengoptimasi, tentunya harus ada tolak ukur yang digunakan. Coba perhatikan data dibawah ini.
Kita akan memperhatikan perbandingan dari 2 jenis data Reels Insights ini. Dimana kedua Reels ini mendapatkan jumlah jangkauan yang secara signifikan berbeda.
Yang satu mencapai 200k+ lebih dan yang satunya hanya mencapai 53k+, kalau kita perhatikan data interaksi dari kedua Reels ini. Kita bisa melihat bahwa jumlah Likes, Shares dan Saves memiliki signifikansi yang tinggi. Terutama pada aspek Shares & Saves.
… dari data ini saya mendapati bahwa Reels yang mendapatkan jumlah Share & Saves banyak merupakan aspek perbedaan signifikan yang bisa kita gunakan untuk mengoptimasi Instagram Reels.
Artinya, saat membuat Reels. Fokus pada menemukan konten Reels yang ‘shareable‘ atau ‘saveable‘. Sehingga jangkauan dari Instagram Reels bisa optimal.
Walaupun faktor lain, memang ada aspek-aspek lain yang bisa digunakan. Tapi belum sejelas dengan perbandingan data yang ada diatas.
Cara Memindahkan Reels ke Feed Instagram
Salah satu percobaan yang saya lakukan dalam optimasi Instagram Reels. Menemukan bahwa Reels yang muncul di Feed adalah Reels yang bisa teroptimasi dengan baik. Karena Reels akan mendapatkan distribusi impresi Instagram dari beberapa tempat seperti Reels akan muncul di Feed Followers dan bisa masuk halaman Explore Instagram.
Kalau kita perhatikan digambar diatas, kita bisa melihat konten Reels yang sama. Namun memiliki perbedaan pengaturan muncul di Feed atau tidak memiliki hasil yang ‘ekstrem’ berbeda. Oleh karena itu penting sekali untuk memanfaatkan itu. Tapi, bagaimana cara memindahkan Reels ke Feed Instagram?
Untuk memindahkan Reels ke Feed Instagram bisa dengan melakukan pengaturan Posting pada saat Posting Reels, klik Next (lanjut), kemudian pastikan menyalakan tombol “Also Share to Feed” seperti gambar dibawah ini.
Sayangnya, Reels yang sudah terposting sudah tidak bisa lagi di-edit untuk masuk ke halaman Feed. Sehingga opsi terbaiknya adalah dengan menghapus Reels, kemudian memposting ulang Konten Reels yang ingin dimasukkan ke-dalam Feed Instagram.
Cara Posting Reels di Story Instagram
Cara meningkatkan jangkauan Reels di Instagram juga bisa dengan mempromosikan Reels Anda di Story. Hal ini tergolong cukup ampuh, mengingat audience yang bisa jadi terlewat konten Reels Anda di Feed bisa mendapatkan informasi tersebut di Instagram Story.
Berikut ini adalah cara posting Reels di Story Instagram :
- Pastikan Anda sudah posting terlebih dahulu Konten Reels.
- Kemudian pada halaman kiri bawah, ada icon pesawat lipat (share).
- dan tinggal pilih “Add Reel to Your Story”
- selanjutnya, tinggal berikan informasi atau sticker yang Anda inginkan.
- terakhir, Kirim ke Instagram Story Anda.
Saya juga sangat menyarankan agar Anda bisa memanfaatkan Sticker Hashtag dan Location pada Instagram Story Anda untuk memberikan Story tersebut identifikasi atau topik tertentu yang mudah untuk dilihat oleh Audiens.
Walaupun, sejauh ini tidak ada data konkrit mengenai kontribusi pada Hashtag dan Location pada Hashtag Instagram untuk meningkatkan jangkauan atau impresi dari Story kita sendiri. Namun bila Anda ingin belajar lebih lengkap tentang Algoritma Instagram Story silahkan baca artikel berikut ini.
Cara membaca Insights Instagram Reels
Kemudian, bagaimana cara membaca Insights Instagram Reels? terutama agar kita bisa memahami cara membandingkan hasil dari Reels ini. Mari kita lihat data berikut.
Reels Insights bisa dilihat pada Menu setting pada Reels Instagram. Dan akan memperlihatkan data seperti diatas ini.
Ada 2 kategori pada Reels Insights yaitu:
- Discovery yang berisi Account Reach adalah jumlah akun unik yang melihat Reels tersebut minimal sekali, dan saat seseorang melihat ulang Reels tidak masuk dalam Reach. Kemudian Plays adalah jumlah berapa kali Reels tersebut diputar setelah impresi terhitung diluar pemutaran ulang (replay).
- Interactions adalah respon aktivitas yang didapat Reels tersebut yang terdiri dari 4 jenis interaksi yaitu Likes, Comments, Shares dan Saves. Secara umum, mirip seperti interaksi pada jenis Feed Post Instagram.
Seperti yang sudah kita pelajari pada cara optimasi Instagram Reels, semua metrik yang diberikan pada Reels Insights sebaiknya digunakan untuk perbandingan. Sehingga bisa mendapatkan gambaran yang lebih jelas mengenai performa Reels tersebut.
Kesimpulan tentang Instagram Reels
Instagram Reels adalah jenis Konten baru di Instagram dalam bentuk Vertical Video seperti Tiktok. Tentunya jenis konten yang wajib dimanfaatkan setiap pengguna Instagram baik personal maupun Bisnis. Karena bisa memberikan manfaat yang berbeda pada Audiens.
Hanya saja, tentu masih banyak hal yang harus diexplorasi mengenai Reels. Terutama, mengingat Reels masih tergolong baru, tentunya masih akan ada banyak perubahan yang akan terus dilakukan oleh Instagram terkait fitur yang satu ini.
Terlepas dari itu, saya pribadi juga bisa melihat bahwa Vertical Video akan menjadi trend kedepan dan bisa menjadi media penting untuk Bisnis. Sehingga kita semua harus mulai mencoba jenis konten seperti ini.
Halo ko, mau tanya plays reel postingan terbaru saya nol padahal account reached sudah ribuan itu kenapa ya ko ? Udah coba log out but still no progress. Apa bisa dibenerin ? Cara benerinnya gimana ya ko ? Thank you in advance hope you reply my question 🙏
Kalau itu biasanya bug dari Instagram yang bersifat teknis. Coba post aja Reels lain, apakah masih sama tidak keliahatan datanya?
Apakah hashtag besar pengaruhnya dalam video reels
Berpengaruh, cuma tidak besar. Karena distribusi Reels terutama ada pada Reels Page.
Terimakasih Kak Niko, sangat membantu kami yang ada di Desa untuk memasarkan produk dan memperluas jangkauan dengan fiture reels ini
Sama2 🙂
Kak Apakah Reels (Organik) bisa disetting agar bisa dilihat oleh orang di daerah tertentu, misalkan hanya orang palembang saja?
Untuk Reels tidak bisa, kecuali memang memanfaatkan media Iklan berbayar dan menarget spesifik ke orang Palembang.
“200 faktor untuk rekomendasi konten” itu sumbernya dari mana ya ko, dulu saya pernah nemu juga cuman lupa sumbernya darimana