Kumpulan Fitur Tiktok Terbaru 2022
Kumpulan fitur terbaru tiktok akan membantu pengguna dalam membuat konten tiktok yang lebih menarik serta di sukai oleh penggunanya.
Di awal tahun 2022, Tiktok rilis berbagai penemuan, laporan, serta memperkenalkan fitur baru tiktok guna memastikan aplikasi tiktok tetap menjadi pilihan utama di antara media sosial lainnya dengan kemudahan dalam membuat video pendek tiktok yang menarik serta interaksi satu sama lain atau sekedar main tiktok dengan melihat konten yang di sajikan oleh kreator tiktok.
Namun, mungkin anda atau pengguna tiktok lainnya belum mengetahui berbagai fitur-fitur tiktok terbaru yang tersembunyi dan bisa diakses untuk optimasi konten-konten tiktok menjadi lebih menarik dan keren.
Berikut beberapa fitur tiktok terbaru yang di luncurkan selama tahun 2022 :
Durasi Video Tiktok
Saat pertama kali tiktok mendapatkan perhatian dari pengguna social media, aplikasi satu ini terkenal dengan konten video pendek yang akhrnya juga di ikuti oleh berbagai platform social media lainnya.
Namun, seiring dengan berjalannya waktu, tiktok menerapkan juga durasi video tiktok yang lebih panjang hingga 10 menit yang memudahkan kreator dalam membuat konten yang lebih panjang dan menarik.
Di sisi lain, penambahan durasi video tiktok juga mendukung keuntungan lebih bagi pengguna tiktok, seperti kesempaatan monetisasi konten dimana kreator tiktok bisa mendapatkan uang dari berbagai konten tiktok asli yang telah di unggah dan mendapatkan banyak atensi dari penggua tiktok.
Keuntungan ini juga bisa membuat kreator tiktok membuat konten yang unik dan menarik guna mendapatkan hasil yang lebih baik.
Tidak hanya itu, durasi video tiktok yang lebih panjang juga membuka peluang bagi kreator untuk masuk ke halaman fyp lebih mudah.
Kesempatan untuk masuk ke halaman fyp ini menjadi keuntungan yang menarik mengingat sebuah video yang masuk ke halaman fyp tentunya akan berpeluang mendapatkan perhatian lebih besar dari pengguna tiktok lainnya.
Di sisi lain, dengan bertambahnya durasi video tiktok tentunya membuat kreator sebaiknya memilih ide konten yang sesuai agar video yang anda unggah mendapatkan perhatian dari pengguna tiktok.
Seperti membuat konten vlog atau tutorial yang tentunya membutuhkan durasi yang lebih panjang guna menuntaskan rasa penasaran penonton serta lebih mudah dalam memahami cara penggunan produk atau memasak resep masakan yang lebih mudah.
Optimasi Iklan Tiktok
Dengan banyaknya pengguna yang dimiliki oleh tiktok menjadikan durasi penggunaan aplikasi tiktok yang lebih lama guna melihat berbagai konten yang disajikan.
Pengguna yang banyak serta waktu penggunaan aplikasi yang lebih banyak menjadikan tiktok cocok di gunakan sebagai media penyebaran iklan yang efektif.
Di tambah lagi, kreator juga bisa menyebarkan konten iklan lebih mudah seperti boost post video tiktok serta promosi campaign tiktok dengan penyajian iklan di awal saat membuka aplikasi tiktok sehingga memperbesar peluang untuk mendapatkan perhatian dari pengguna tiktok.
Guna meningkatkan potensi iklan maka tiktok juga menawarkan fitur tiktok terbaru dengan nama tiktok attribution manager.
Melalui fitur tiktok terbaru ini maka kreator di beri kesempatan untuk membuat campaign tiktok yang lebih mudah dan efektif.
Tidak hanya itu, kreator juga dapat memilh durasi waktu iklan yang sesuai sehingga memperbesar kesuksesan iklan yang di unggah di tiktok untuk mengukur kesuksesan promosi yang di buat di tiktok.
Beberapa informasi yang di sajikan oleh tiktok attribution manager adalah jumlah klik pada iklan tiktok dalam jangka waktu 7 hari serta respon penonton iklan berdasarkan tindakan yang di ambil setelah melihat penayangan iklan.
Riwayat Postingan Tiktok
Guna melakukan optimasi akun tiktok yang dimiliki tentunya kreator perlu mengetahui selera pasar yang di tuju serta membuat konten yang di sukai oleh komunitas yang dimiliki.
Kreator bisa mengetahui berbagai keinginan konsumen dengan mengecek konten yang mendapatkan engagement lebih sehingga bisa di manfaatkan sebagai konten utama di tiktok.
Namun, tiktok kini memudahkan kerja kreator dalam menganalisa konten kesukaan konsumen dengan fitur tiktok terbaru bernama riwayat postingan tiktok.
Melalui fitur tiktok ini kreator bisa melihat siapa saja konsumen yang telah melihat konten anda apabila pengguna tiktok mengizinkan untuk melihat riwayat postingan tiktok.
Di sisi lain, agar pengguna tiktok tidak merasa privasinya di salah gunakan oleh tiktok maka aplikasi ini telah memberikan pemberitahuan terlebih dahulu sehingga pengguna bisa memilih untuk mengizinkan mengakses konten tiktok yang telah di lihat atau tidak mengizinkannya sama sekali.
Fitur tiktok yang telah di uji coba pada bulan Januari 2022 ini tentunya akan menguntungkan kreator atau influencer untuk mengetahui kreator tiktok yang menonton konten anda berulang kali sehingga bisa membuka peluang untuk melakukan kolaborasi di masa depan guna meningkatkan engagement dari kedua penggemar yang dimiliki.
Jeda Waktu Tiktok
Berbagai konten yang di sajikan oleh tiktok terkadang membuat penggunanya kecanduan dan menghabiskan sebagai besar waktu siang dan malam untuk melihat konten yang di sajikan oleh tiktok.
Hal ini tentunya merugikan bagi pengguna karena kurang bisa menggunakan waktunya untuk berbagai kegiatan lain selain menonton video tiktok.
Karenanya guna membuat penggunanya lebih produktif meskipun menonton konten video yang tidak kunjung selesai maka tiktok membuat fitur jeda waktu tiktok.
Melalui fitur tiktok terbaru ini pengguna bisa melakukan jeda sejenak dengan penggunaan jeda waktu tiktok untuk waktu istirahat yang lebih panjang.
Penambahan fitur baru ini akan menghitung dan mengatur waktu yang di habiskan di aplikasi ddengan pengingat istirahat yang membatasi waktu saat melihat konten tiktok serta layanan untuk memonitor penayangan konten tiktok.
Layanan pertama yang di berikan oleh jeda waktu tiktok adalah tiktok scheduled breaks dimana pengguna bisa memasang pengingat untuk melakukan istirahat dari tiktok dengan durasi 10, 20, 30 menit untuk menghindari menghabirkan terlalu banyak waktu di tiktok.
Fitur tiktok baru ini juga memberikan informasi ringkasan waktu harian yang telah anda habiskan di tiktok dalam jangka waktu tertentu.
Tidak hanya itu, tiktok juga akan memperbanyak fitur jeda waktu bagi pengguna berusia 13-17 tahun agar tidak menghabiskan waktu terlalu banyak di ponsel atau gadget dengan memberikan peringatan saat telah menonton video tiktok lebih dari 100 menit dalam seminggu.
Fitur baru tiktok ini juga memperkecil pengguna tiktok di usia remaja untuk melakukan tindakan yang berbahaya akibat melihat video tiktok terlalu banyak.
Tampilan Tiktok Digital Avatar
Bosan dengan tampilan video tiktok yang begitu saja? Kini kreator dan pengguna tiktok juga bisa membuat video yang lebih menarik dengan adanya tiktok digital avatar.
Fitur unik dari tiktok ini di gadang-gadang menjadi representasi social media di masa yang akan datang dengan tampilan 3D yang membuat interaksi antar pengguna tiktok menjadi lebih seru dan kreatif.
Pengguna tiktok juga bisa mengakses layanan ini dengan mudah melalui fitur effect yang ada di tampilan kamera yang akan memudahkan dalam membuat kostum mereka sendiri di tiktok.
Melalui layanan tiktok digital avatar ini pengguna bisa membuat kostum, gaya rambut, serta make up yang dapat memberikan ciri khas unik pada tampilan anda di tiktok sehingga interaksi menjadi lebih menyenangkan dengan tampilan yang diinginkan.
Di sisi lain, layanan tiktok digital avatar ini juga memiliki kesamaan dengan fitur Apple Emoji yang disediakan oleh provider Apple yang memungkinkan penggunanya untuk memilih emoticon sebagai bagian dari boneka karakter digital yang dapat bergerak dan memberikan respon di depan kamera.
Di masa depan, kemungkinan untuk membuat digital avatar juga akan digunakan oleh berbagai social media lain guna memberikan ciri khas yang unik bagi pengguna social media.
Peluang Mendapatkan Uang dari Tiktok
Anggota komunitas yang banyak serta konten video yang disukai oleh pengguna tiktok tentunya memberikan peluang bagi kreator tiktok untuk mendapatkan uang dari konten yang di unggah seperti tawaran endorsement dari berbagai brand kenamaan atau pemberian gift saat melakukansiaran langsung di tiktok.
Tidak hanya itu, kreator juga bisa memperbesar peluang untuk mendapatkan uang dari tiktok dengan fitur tiktok baru dengan nama monetisasi konten tiktok.
Melalui layanan ini, kreator bisa saja mendapatkan uang dari berbagai konten yang mendapatkan perhatian dari pengguna tiktok.
Sayangnya, fitur yang masih di uji coba ini masih menuai pro kontra mengingat hasil tayangan video yang tidak menentu sehingga kreator bisa mendapatkan hasil yang berbeda setiap hari.
Di tambah lagi, beberapa kreator tiktok mengaku mendapatkan hasil monetisasi yang lebih besar di social media lain sehingga bisa saja mereka beralih ke aplikasi lain yang sekiranya memberikan keuntungan lebih.
Guna mengatasi hal ini maka tiktok mengeluarkan berbagai alternatif monetisasi tiktok lain, seperti : subsriptions, pemberian hadiah selama siaran langsung, inegrasi dengan e-commerce, serta konten brand partnership.
Tidak hanya itu, tiktok juga memberikan peluang untuk membuat konten yang lebih variatif dengan durasi vidoe tiktok yang lebih panjang serta menyediakan layanan playlist sehingga kreator bisa mengelompokkan berbagai konten yang berbeda sehingga memudahkan penonton untuk memilih konten yang di sukai.
Mengunggah Konten Tiktok di Website Social Media Management
Bagi kreator yang aktif di dunia tiktok dan selalu mengunggah konten terbaru setiap harinya mungkin saja menemui kesulitan mengunggah konten secara rutin dengan waktu yang telah ditentukan.
Padahal mengunggah konten tiktok di waktu aktif konsumen dapat menaikkan konten tiktok sehingga dapat menjangkau konsumen yang lebih luas.
Namun, jika anda memiliki kesibukan lain seperti analisa serta membuat konten tiktok maka anda bisa menggunakan layanan dari website social media management.
Fitur tiktok ini akhirnya diluncurkan setelah bertahun-tahun dimana tiktok melakukan kerja sama dengan beberapa website social media mangament populer guna mengunggah konten secara otomatis dan terjadwal dari website yang dimiliki.
Tidak hanya itu, kreator juga bisa menyimpan konten yang telah di buat serta melakukan analisa performa konten guna melihat apakah video yang telah di unggah mendapatkan sambutan baik dari pengguna tiktok.
Kerja sama tersebut tentunya memudahkan kreator dalam mengelola berbagai social media secara bersamaan sehingga tidak perlu membuka tab aplikasi di personal computer.
Beberapa social media yang diajak kerja sama oleh Tiktok antara lain : Later, Khoros, Emplifi, Sprout Social, Dash Hudson, Brandwatch, serta Hootsuite.
Di kutip dari tiktok, tujuan tiktok marketing partner untuk memudahkan kreator tiktok dalam mempublikasikan, mengelola, serta melacak konten mereka di tiktok dalam website social media manager yang telah di gunakan oleh kreator dan tentunya di sukai oleh banyak penggunanya.
Kerja sama ini juga memberikan keuntungan bagi kreator tiktok yakni memberikan insight dan pandangan baru untuk optimasi konten tiktok guna memperlihatkan kinerja selama mengembangkan konten tiktok.
Pelajari Optimasi Konten Tiktok Langsung dari Ahlinya
Guna meningkatkan jangkauan konten tiktok pastinya kreator selalu memperbarui kemampuan dalam membuat konten tiktok atau mencari pengetahuan baru mengenai optimasi konten tiktok melalui inflencer kenamaan,
Tiktok pun menyadari upaya kreator untuk meningkatkan engagement konten dengan memberikan serangkaian course gratis langsung dari ahinya pada platform tiktok cap university.
Melalui platform pembelajaran dari tiktok ini nantinya kreator diberikan berbagai pengetahuan informasi dan pengetahuan baru mengenai optimasi konten melalui fitur yang dimiliki oleh tiktok secara eksklusif yang di bimbing langsung oleh tiktok.
Pengajaran dari tiktok cap universitu ini nantinya akan diadakan selama lima minggu dengan berbagai topik yang berbeda sheingga kreator atau agensi yang mengikuti di harapkan dapat menggunakan berbagai fitur tiktok secara maksimal untuk meningkatkan strategi marketing di tiktok.
Dalam setiap topiknya, anda akan di beri pelajaran melalui webinar khusus dimana setiap sesinya anda akan diberikan pengetahuan mengenai tiktok serta wawasan dalam membangun hubungan dengan konsumen yang dimiliki.
Tidak hanya itu, guna meningkatkan layanan kepada penggunanya maka peserta juga bisa memberikan saran mengenai ide pembelajaran yang berikutnya sehingga bisa diikuti oleh pengguna tiktok lainnya.
Keuntungan lain dari mengikuti tiktok cap university adalah kreator bisa membangun relasi yang lebih luas dengan menemukan kreator di negara lain yang memiliki minat yang sama dengan anda sehingga bisa menjadi sarana pertukaran informasi serta ide yang lebih efektif.
Anda juga tidak perlu takut untuk ketinggalan berbagai course yang di sediakan karena terdapat berbagai pilihan waktu yang bisa anda pilih sesuai keinginan.
Berikut beberapa rangkuman singkat mengenai course yang di sediakan oleh tiktok yang bisa anda pilih sesuai dengan keinginan :
- Tiktok 101 : Course yang berisi berbagai informasi mengenai algoritma tiktok yang dapat membantu kreator dalam membuat strategi konten yang tepat.
- Tiktok : from breaching to pitching : Strategi mengkomunikasikan ide konten ke konsumen yang dimiliki untuk memberikan hasil penjualan produk yang lebih maksimal.
- Concepting and Creating Tiktok : Pengajaran mengenai cara melihat trend, alur, serta mempelajari konten tiktok yang sesuai dengan selera konsumen.
- Trends and Music License : Informasi dan pengetahuan terbaru mengenai fitur Tiktok Commercial Music Library yang cocok diikuti oleh kreator di bidang kreatif, strategi, produksi, serta project manajemen konten.
- Collaborating with Partner : Ketahui cara tepat dan cepat melakukan kolaborasi dengan kreator tiktok untuk optimasi konten promosi yang lebih maksimal. Course satu ini cocok diikuti oleh influencer yang ingin melebarkan sayap dengan melakukan kolaborasi dengan kreator lain.
Pertahankan Konten Original di Tiktok
Banyaknya konten keren yang beredar di tiktok tentunya membuat pengguna tiktok mendapatkan inspirasi untuk membuat jenis konten yang sama.
Sayangnya, dalam mendaur ulang ide konten tersebut kadang tidak di barengi dengan pemberian credit post kepada kreator yang bersangkutan.
Alhasil saat konten tersebut mendapatkan perhatian di tiktok maka pengguna tiktok akan menyangkan kreator tersebut sebagai pelopor konten yang tengah naik daun.
Hal ini tentunya merugikan bagi kreator asli yang telah susah payah membuat konten tersebut dan mencari ide konten yang sekiranya sesuai dengan selera konsumen.
Di sisi lain, timbulnya kasus plagiasi ini di picu dengan banyaknya konten tiktok challange yang bermunculan dan ingin mendapatkan atensi dari pengguna tiktok lainnya,
Karenanya guna mengatasi masalah ini maka tiktok meluncurkan fitur tiktok dengan nama credit original trend.
Melalui layanan ini maka kreator bisa memberikan credit original dari konten yang telah di buat terlebih dahulu dengan tambahan informasi yang memadai.
Kreator juga bisa memberikan tag secara langsung, mention, atau kredit konten pada kreator yang telah membuat konten terlebih dahulu.
Cara menggunakan layanan ini juga mudah, kreator cukup melakukan klik pada ikon new video yang akan memberikan video tags dimana pengguna dapat memilih video yang sebelumnya anda sukai, unggah, atau memiliki sound yang sama dengan konten yang telah anda buat.
Fitur Tiktok Market Insight Untuk Perencanaan Konten
Kegunaan tiktok yang tidak hanya menjadi sarana ekspresi diri melalui video pendek namun menjadi sarana promosi yang efektif akhirnya membuat tiktok membuat inovasi untuk perencanaan konten yang lebih maksimal.
Tiktok melihat penambahan trend tersebut dengan memberikan alternatif lain yakni fitur tiktok market insight yang akan memudahkan kreator dalam mengenali target marketing yang dituju.
Melalui layanan ini kreator memungkinkan untuk memilih beberapa filter tertentu yang dapat memberikan informasi mengenai target konsumen yang diinginkan.
Hal ini tentunya memungkinkan kreator dalam memilih mempelajari audience secara optimal serta berbagai aspek-aspek pengunjung lainnya.
Beberapa filter informasi yang bisa di pilih oleh pengguna adalah pemilisan lokasi, demografi, industri yang dijalani, pilihan tahun, dan lain sebagainya.
Berbagai informasi yang disajikan dalam tiktok market insights tentunya membantu kreator dalam merancang strategi marketing yang tepat serta tambahan informasi mengenai data tertentu.
Optimasi Iklan Tiktok di Tiktok Adds On
Pengguna aktif tiktok tentunya sering menemukan berbagai iklan tiktok, baik saat membuka aplikasi tiktok atau di tengah-tengah membuka konten tiktok.
Iklan tiktok sendiri bisa menjadi lebih menarik berkat ide menarik, kehadiran influencer tiktok, atau menggunakan lagu tiktok yang tengah viral.
Penggunaan iklan tiktok sendiri juga dinilai efektif untu meningkatkan performa konten tiktok atau promosi campaign yang dimiliki.
Karenanya guna membuat iklan tiktok menjadi lebih menarik maka tiktok juga menghadirkan layanan tiktok add on.
Fitur tiktok add ons ini dapat membantu kreator dalam membuat konten iklan yang lebih variatif dengan sajian fitur yang membuat promosi menjadi lebih menarik.
Beberapa fitur yang disediakan oleh tiktok add ons adalah penambahan tampilan pop up, stiker, serta berbagai elemen lainnya.
Dengan pemberian elemen tersebut di tiktok maka akan membantu dalam meningkatkan interaksi dengan penonton iklan sehingga meningkatkan kunjungan ke link website yang telah di sematkan di video tiktok aau membuat pengguna tiktok tertarik pada campaign yang di lihat di tiktok.
Meskipun tiktok add on sempat menuai pro kontra sebab pemilihan target konten yang berdasarkan kesamaan minat dan bukan target konsumen namun layanan ini memiliki berbagai referensi iklan yang menarik perhatian.
Responses